Baron Techno Park atau BTP merupakan salah satu wisata yang berada di Gunungkidul. Untuk lokasinya berada di Pantai Baron yang menjadi daya tarik andalan Gunungkidul. Lebih tepatnya berada di Desa Gresik, Kanigoro, Saptosari, Gunungkidul.
Pasalnya wisata tersebut sangat dekat dengan Pantai Nglambor. Untuk jarak tempuh jaraknya kurang lebih hanya 45 menit saja. Sehingga bisa menjadi alternatif wisata sekitar setelah Anda puas berkunjung ke Pantai Nglambor untuk menikmati keindahan lautnya. Objek wisata tersebut menjadi kawasan wilaya edukasi yang telah menargetkan pemanfaatan 23 persen untuk kelistrikan.
Daya Tarik Wisata Edukasi Baron Techno Park
Perlu Anda ketahui bahwa BTP memiliki daya tarik terbesarnya pada jam matahari yang terletak di atas bukit kawasan Pantai Baron. Pasalnya jam matahari tersebut seringkali sebagai media pembelajaran yang menarik untuk siswa, mahasiswa, maupun wisatawan yang mengunjungi kawasan Pantai Baron. Sama halnya jam pada umumnya, jam matahari bisa berguna menjadi penanda waktu.
Terdapat jarum raksasa yang menjadi penunjuk waktu yang terletak di tengah-tengah lingkaran berukirkan angka romawi. Jarum jam yang ukurannya besar menjadi penghasil bayangan matahari yang nantinya akan jatuh di permukaan yang sudah di beri angka romawi sebagai penunjuk waktunya.
Untuk sistem kerjanya sama seperti jam pada biasanya. Adapun hal yang menjadi pembeda serta menjadi keunggulan yaitu letaknya yang terdapat di kawasan Pantai Baron dengan panorama elok indah menghadap ke laut lepas secara langsung.
Karena tata letaknya berada di puncak bukit, terdapat harapan supaya jam matahari bisa menangkap pancaran sinar matahari dengan langsung. Dengan demikian, kegunaannya akan bisa optimal. Supaya bisa mencapai ke sana, wisatawan harus berjalan kaki melalui jalan setapak yang terhubung langsung dengan jam matahari tersebut.
Fasilitas yang Tersedia
Baron Techno Park merupakan wisata edukasi yang berlokasikan di kawasan Pantai Baron. Wisata edukasi tersebut di dalamnya tersedia sejumlah fasilitas serta pelayanan. Antara lainnya sebagai berikut:
- Area parkir untuk kendaraan roda dua serta roda empat.
- Adanya mushola yang sederhana.
- Terdapat pula kamar mandi atau WC.
- Tempat beristirahat untuk wisatawan.
- Warung makan yang menjual berbagai macam makanan
Rute Menuju BTP
Wisata edukasi BTP, jika dari arah Jogja untuk sampai kesana harus menempuh jarak menggunakan kendaraan pribadi dengan waktu kurang lebih 2 jam. Anda akan melalui Ringroad Timur, kemudian masuk ke Jln Wonosari lurus terus sampai menuju Bukit Bintang. Lanjutkan dengan mengikuti petunjuk arah yang ke Pantai Baron.
Untuk rute paling mudah, sebelum Anda menemukan portal retribusi Pantai Baron. Nantinya terdapat pertigaan yang bila ke arah kanan akan menuju wisata edukasi Baron Techno Park tersebut. Terdapat pula papan nama yang cukup besar. Sehingga tidak akan tersesat di jalan. Bisa juga menggunakan Google Maps supaya lebih akurat.